Penggunaan High Heels/Wedges dalam Islam *NTMS*

“Ketika itu seorang wanita pendek dari Kaum Bani Israil berjalan di antara dua orang wanitaa yang tinggi, lalu dia membuat dua buah kaki dari kayu dan cincin emas yang dilapisi tanah, lalu dua menggosokkan minyak kasturi, yaitu wewangian yang terbaik, lalu dia lewat di antara dua wanita itu (atau di depan umum), namun mereka tidak mengenalinya, lalu dia menampakkan dengan tangannya seperti ini…” (HR. Muslim)

“Ketika itu para wanita Bani Israil membuat kaki dari kayu, agar dapat dimuliakan oleh kaum pria di Masjid, maka Allah mengharamkan atas mereka Masjid dan dijatuhkan hukum bagi mereka seperti hukum wanita haid”… (HR. Abdurrazaq, sanadnya shahih)

Note : Kaki dari kayu inilah yang akhirnya beralih ke sepatu tinggi kemudian kita kenal dengan high heels. Di dalam Islam sendiri melarang pemakaian high heels lho, kenapa?
High heels dapat mengubah cara berjalan wanita, membuatnya jalan bergoyang ke kiri & ke kanan (berlenggak – lenggok) ~> “… para wanita yang berpakaian tapi telanjang, berlenggak – lenggok, kepala mereka seperti punuk unta yang miring…” (HR. Muslim). Karena high heels jadi gak bisa cium wangi surga? sayang banget!
Memakainya sama dengan mengelabui orang dimana wanita tersebut terlihat tinggi padahal hakekatnya tidak demikian, its same with DUSTA yaa??
Dengan memakai high heels sama artinya tampil seperti wanita kafir karna di jaman itu hanya wanita kafir yang memakai sepatu tinggi (tabarruj) ~> “Dan janganlah kamu berhias dan bertingkah laku seperti orang – orang jahiliyah” (QS. Al Ahzab: 33)
Memakai high heels dapat menyebabkan terjatuh atau bahkan melukai diri sendiri. Di dalam islam melarang kita membahayakan diri sendiri ~> “Dan janganlah kamu menjatuhkan dirimu sendiri ke dalam kebinasaan.” (QS. Al Baqarah: 195)
“Dan janganlah kamu membunuh dirimu.” (QS. An Nisa`: 29)
Dalam memakan high heels terdapat unsur tidak ridha terhadap ciptaan Allah yang telah menciptakan kita dalam bentuk sebaik – baiknya. dari aspek kesehatan pun juga membahayakan lho memakai high heels. Cari tau yuk 😉

  1. Menyebabkan nyeri otot disekitar betis yang berkepanjangan, ini berdasar analisa ahli kesehatan kaki Stephen Strain asal London.
  2. Menimbulkan bahaya pada rahim, karena tidak adanya keseimbangan waktu berjalan. coba tanya ke DSpoG deh, pasti dilarang.
  3. Menyebabkan kaki terkilir ketika terjatuh. yang ini sudah banyak yang mengalami yaa.
  4. Bisa mengakibatkan pergeseran tulang yang rawan, ini berdasar pada spesialis bedah ortopedi, Dr SpB SpOT Mulyono Soedirman.

Sekian – by @KireinaSyari

4 pemikiran pada “Penggunaan High Heels/Wedges dalam Islam *NTMS*

    • walaikumsalam.. disimpan aja ukh, atau dihibahkan ke orang lain. ukhti kan sudah baca efek sampingnya. tapi kembali ke ukhti lagi, mau menghibah atau tidak 🙂
      cantik sih pake heels, tapi rela bagi2. hehehe

Tinggalkan komentar